HIDUPKATOLIK.COM – Paus Fransiskus muncul untuk pertama kalinya dari balkon RS Agostino Gemelli di Roma, Italia, pada Minggu, 23 Maret 2025, sebelum ia meninggalkan rumah sakit sejak ia menjalani perawatan medis di sana pada 14 Februari lalu.
Menurut Vatican News, Bapa Suci menyapa sekitar 3.000 umat beriman yang berkumpul di lapangan depan pintu masuk rumah sakit.
Ia mengucapkan beberapa kata dari balkon kecil yang terletak persis di atas kerumunan.
Dengan segala upaya serta wajah lelah, ia mengangkat kedua tangannya dan memberi berkat kepada mereka. Ia kemudian melambaikan kedua tangannya dan tersenyum kepada mereka yang berteriak, “Fransiskus, Fransiskus!”, “Kami cinta engkau!”, “Kami ada di sini untuk engkau!”
“Terima kasih semua!” ucapnya lirih. Sebuah sambutan telah disiapkan sebelumnya tapi Paus Fransiskus ingin menampakkan diri, bukan sekadar didengar. Ia memandang kerumunan dari sudut kiri ke kanan.
Di baris depan, ia melihat seorang wanita bernama Carmela Mancuso dari Calabria yang membawa sebuah buket bunga berwarna kuning. Wanita ini datang ke rumah sakit dari Stasiun Santo Petrus hanya untuk bertemu Paus Fransiskus. Bapa Suci pun mengatakan ia dapat melihatnya, kemudian ia melambaikan tangan kepadanya.
Tak lama kemudian, setelah meninggalkan balkon, kerumunan bergegas menuju pintu masuk rumah sakit untuk melihat Paus Fransiskus dari dekat saat ia meninggalkan rumah sakit dengan mengendarai mobil Fiat 500L. Teriakan mengiringi kepergiannya.
Paus Fransiskus menuju Basilika Kepausan Santa Maria Manggiore. Di sana, ia bertemu Kardinal Rolandas Makrickas, imam agung coadjutor basilika, dan memberinya bunga untuk diletakkan di depan ikon Maria Salus Populi Romani sebagai tanda syukur atas penyertaan dan perlindungannya.
Katharina Reny Lestari