web page hit counter
Minggu, 17 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Renungan Harian 16 Oktober 2024 “Keadilan dan Kasih Allah”

Rate this post

HIDUPKATOLIK.COM – Hedwig, Margarita Maria Alacoque. Gal. 5:18-25; Mzm. 1:1-2.3.4.6; Luk. 11:42-46

PENDEKATAN legalistik yang ditawarkan orang Farisi dan ahli Taurat mengandung banyak persoalan. Titik persoalannya adalah inkonsistensi dalam pelaksanaan hukum dan peraturan. Tidak semua manusia dapat menjalankan hukum ini secara sempurna. Yesus mengatakan kepada ahli Taurat: “Kamu sendiri tidak menyentuh beban itu dengan satu jari pun” (ay 46). Pendekatan ini menghasilkan dosa lain, yaitu kemunafikan di mana seseorang dengan terpaksa berjuang agar tampak saleh di luar, tetapi batinnya jauh dari inti terdalam dari aturan itu sendiri.

Yesus menyempurnakan kelemahan pendekatan ini dengan mengedepankan spirit utama hukum, yaitu keadilan dan kasih Allah (ay 42). Pendekatan berbasiskan keadilan dan kasih Allah ini memberikan ruang pembaharuan dan pertobatan bagi kelompok anomos, yaitu orang durhaka, para pendosa, dan pelanggar yang tidak mendapatkan tempat dalam pendekatan legalistik.

Baca Juga:  PESPARANI II PROVINSI KALIMANTAN UTARA: KEDEPANKAN SPIRIT KATOLIK

Pastor Marianus Oktavianus Wega
Licenciat Teologi Kitab Suci Universitas Urbaniana, Roma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles