web page hit counter
Jumat, 22 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Renungan Harian 30 Mei 2023 “Menanggalkan Jubah”

Rate this post

HIDUPKATOLIK.COM – Pekan Biasa VIII, 1 Ptr.2:2-5, 9-12; Mzm.100:2,3,4,5; Mrk.10:46-52

ORANG banyak berbondong-bondong mengikuti Yesus. Semua sibuk memikirkan intensinya masing- masing sehingga mereka merasa terganggu ketika seorang pengemis buta berseru memanggil-manggil nama Yesus. Seruan si buta menarik perhatian Yesus yang kemudian berhenti dan minta agar ia dipanggil. Yesus selalu konsisten dalam pelayanan-Nya, Ia mengutamakan dan memilih yang paling lemah, yang tak berdaya membela dirinya sendiri.

Orang banyak harus mengalah. Mereka menaati permintaan Yesus, yakni membantu si buta untuk berdiri dan datang kepada-Nya. Sebelum menghadap Yesus, ia menanggalkan jubahnya, meninggalkan hal yang mungkin dirasa akan mengganggu dan memberatkan perjumpaannya dengan Yesus. Ia melepaskan jubahnya supaya menjadi lebih ringan dan kosong di hadapan Tuhan. Permohonannya kepada Yesus: “Kasihanilah aku”, “supaya aku dapat melihat.”

Baca Juga:  MAJALAH HIDUP EDISI TERBARU, No. 46 TAHUN 2024

Singkat, sederhana, dan tidak berteletele adalah cara si buta berhadapan dengan Tuhan. Yesus pun memberi tanggapan jelas dan tegas, “Imanmu telah menyelamatkan engkau.” Bersama Bartimeus kita diajak memurnikan iman dengan menanggalkan jubah kebesaran yang melekat agar dapat lebih bebas menerima belas kasih Allah. Mari bertekun mengatasi penghalang yang membutakan mata hati kita untuk melihat Tuhan

Monica Maria Meifung Alumna Prodi Ilmu Teologi STF Driyarkara Jakarta

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles