HIDUPKATOLIK.COM – Hari biasa Pekan XXI: 1 Tes. 4:1-8; Mzm.97:1-2b,5-6,10,11-12;Mat. 25:1-13
DI dalam Injil hari ini terdapat dua cara yang berbeda untuk menantikan akhir zaman. Perumpamaan tentang 10 gadis menghadirkan kepada kita dua tipe manusia yang berbeda. Pertama, lima gadis yang bodoh dan tidak peduli dengan pelita mereka yang kehabisan minyak. Kedua, lima gadis yang bijaksana, mereka menyadari bahwa minyak yang sedikit tidak akan mampu menyalakan pelita dalam waktu yang lama, sehingga pelitanya perlu diisi penuh. Saat mempelai datang, ada dua hal yang ditemukan. Pertama, dia mendapati pelita dari lima gadis yang bodoh itu tidak terisi minyak yang cukup. Kedua, dia mengatakan kepada mereka yang bodoh bahwa, “Aku tidak mengenal kamu” (Mat. 25:11), pintu tertutup bagi mereka. Tentunya para pembaca kisah ini akan memuji lima gadis yang pintar dan kelima gadis yang bodoh akan dicela karena ketidaksiapan mereka menyambut mempelai.
Orang Kristen awal menyadari bahwa kita diciptakan untuk sebuah kesatuan hidup dengan Allah, dan kehidupan di dunia ini adalah sebuah ziarah menuju ke rumah yang sesungguhnya (bdk. Kol. 3:1-4). Kita hidup di dalam waktu antara kedatangan Yesus yang pertama dan kedua. Kita tidak tahu saat yang tepat. Perumpamaan di atas mengajak kita untuk selalu bersiap-siap menyambut kedatangan Tuhan.
Sr. Grasiana, PRR Doktor Teologi Biblis dari Pontificio Univeritas St. Thomas Aquinas Angelicum, Roma