HIDUPKATOLIK.COM – Penanggung Jawab Temu Nasional Usahawan dan Profesional Katolik 2023 di Makassar, Herman Santosa mengatakan, pihaknya sudah sangat siap menggelar acara ini di Makassar, Kamis-Minggu, 19-21 Mei 2023.
“Besok mulai dengan pameran yang akan berlangsung selama 3 hari. Pameran akan dibuka oleh Wali Kota Makassar Danny Pomanto dan Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa.
Jumlah booth yang kami sediakan berjumlah 66 dan sebagian besar diisi oleh UMKIM yang berasal dari berbagai propinsi dan sisanya diisi oleh UMKM binaan BRI dan BCA.
Hari ke dua akan dilaksanakan acara temu usaha para usahawan dan profesional Katolik. Acara ini akan dibuka oleh Ketua KWI, Mgr. Antonius Subianto Bunjamin OSC. Dilanjutkan acara talkshow bersama bersama beberapa nara sumer yang berasal dari berbagai latar belakang,” papar Herman Santosa kepada www.hidupkatolik.com di Makassar, Kamis malam (18/5/2023)
Menurut Herman Santosa, perhelatan yang baru pertama diadakan ini akan mempertemukan pihak pemerintah, unsur pimpinan Gereja Katolik dan para pengusaha serta pelaku UMKM untuk bersinergi bersama dalam upaya Kebangkitan Ekonomi Indonesia. “Dan Makassar menjadi tuan rumah. Sebagai tuan rumah, kami sudah sangat siap menggelar acara ini,” ujarnya.
Temu Nasional ini akan diawali dengan Pameran Produk Nasional UMKM dari seluruh Indonesia. Para peserta pameran akan memperkenalkan produk-produk unggulan dari masing-masing daerah. (fhs)