web page hit counter
Minggu, 3 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Lomba Natal Domsav Semarang: Kolaborasikan Ide dan Kreatifitas

4/5 - (2 votes)

HIDUPKATOLIK.COM – Perayaan Natal penuh dinamika dalam aktifitas digelorakan oleh siswa-siswi SMP Pangudi Luhur (PL) Domenico Savio (Domsav) Semarang di masa jeda semester  1 selama tiga hari (5 -7/12/22).

Kegiatan classmeeting dengan olah raga  three on three bola basket (3 on 3) yang diikuti oleh 33 kelas dari 3 jenjang yang ada dan kreatifitas membuat pohon natal dari bahan bekas. Kegiatan masa jeda mengambil tema “ together we can, domsavian, let’s move.” Untuk pembuatan pohon Natal  hasilnya dipamerkan saat pengambilan raport semester Gasal di kelas masing-masing (16/1222).

Kegiatan diatur dalam dua sessi, pertandingan olah raga yang diikuti semua kelas dengan sistem gugur di sessi pertama sampai pukul 10.30 WIB dilanjutkan membuat dan menghias pohon natal sampai pukul 13.30 WIB (pulang sekolah). Kegiatan ini mejadi menarik dan heboh karena semua siswa terlibat dimana semua siswa juga wajib menampilkan kreatifitasnya dalam lomba supporter.

Baca Juga:  “Melody in Harmony”: Asah Bakat Seni, Tingkatkan Kolaborasi, Tumbuhkan Cinta Budaya Indonesia pada Gen Z

Lomba basket 3 on 3 berbeda dengan lomba basket 5 on 5 pada umumnya, peraturannyapun berbeda sehingga wasit yang saya ambil dari anak osispun harus belajar memahami peraturan agar game bisa berjalan dengan lancar. Mereka sangat hebat bisa membantu menjalankan permainan dengan baik sebut saja Deva, Calvin, Nando, Axellius dan Saya sebagai penanggung jawabnya. Sedikit banyak ada yg protes dengan peraturan karena peserta tidak membaca peraturannya sehingga terjadi Miss komunikasi akan tetapi semua bisa diatasi dengan aturan yang sudah dibuat sejak awal. Wasitpun sudah menjalankan peraturan dengan baik.

Seperti dikatakan Niki Juniar Monsu selaku koordinator masa jeda menyatakan bahwa dalam pelaksanaannya kegiatan bisa berjalan dengan baik dari awal sampai selesai. Suatu anugrah Tuhan karena ini baru pertama kalinya saya menjadi ketua kegiatan. “Puji Tuhan banyak teman yang mensupport atas kegiatan ini sehingga bisa berjalan dengan baik, lancar dan sukses,” ucap guru Olah Raga ini.

Baca Juga:  Renungan Harian 2 November 2024 “ Kebangkitan Badan"

Untuk pembagian tugas antarsiswa di kelas baik suporter dan pembuatan pohon natal menjadi salah satu penilaian termasuk dalam kekompakan dan ide yang muncul.  Realitasnya untuk pohon natal bisa dibuat dengan baik sesuai ketentuan panitia natal OSIS. “ Hambatannya untuk pengecatan ada beberapa tempat yang terkena cat saat finishing,” pungkas Niki.

Dalam lomba pohon natal, ketua kelas 7H berkesan , selama proses pembuatan pohon Natal sangat membutuhkan kerja sama antara teman sekelas, khususnya agar cepat selesai dan hasilnya juga baik. Tapi ya masih saja ada yang tidak mau berpatisipasi dalam proses pembuatannya. Namun masih sangat senang karena ada beberapa teman yang mau membantu dan bekerja sama. Kegiatan selama masa jeda ini menurut saya  menyenangkan dan sangat mengesankan.  “ Pesan saya, semoga ke depan kegiatan masa jeda semakin inovatif dan  bermanfaat bagi Domsavian,” ucap Petra Flora Segara.

Baca Juga:  Uskup Labuan Bajo, Mgr. Maksimus Regus: Meletakkan Pondasi yang Kuat

Sebagai penyelenggara, Ketua OSIS SMP PL Domsav, Rafaela Luvindra Paskalin mengatakan bahwa kegiatan lomba masa jeda orisinil ide anggota OSIS. Harapannya kegiatan seperti ini akan terus ada bahkan semakin berkembang baik. “ Teman-teman satu kelas bisa merasakan soliditas, kekompakan dan  menemukan ide kreatifitas serta bersemangat dalam menyambut natal dalam rasa kebersamaan,” tandas siswa 8J ini.

F.X. Triyas Hadi Prihantoro (Semarang)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles