web page hit counter
Senin, 23 Desember 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Melongok Gereja di Kazakhstan Jelang Kunjungan Paus

4.5/5 - (2 votes)

HIDUPKATOLIK.COM – Saat Paus Fransiskus bersiap untuk memulai Perjalanan Apostoliknya ke Kazakhstan, berikut ini gambaran umum tentang Gereja Katolik di negara Asia Tengah ini.

Asal-usul Gereja Katolik di Kazakhstan dapat ditelusuri kembali ke abad ke-13. Pada tahun 1253, Raja Prancis, St. Louis, mengirim beberapa misionaris ke wilayah ini yang diarahkan ke Mongolia.

Kemudian, 25 tahun kemudian, pada tahun 1278, Paus Nicholas III mempercayakan seluruh misi di kawasan Asia Tengah kepada Ordo Fransiskan. Pada paruh pertama abad ke-14, para biarawan Fransiskan membangun sebuah biara kecil dan sebuah katedral di Kota Almalyk.

Santo Louis

Pada saat itu, Paus Yohanes XXII mengirim surat kepada Chagatai Khan, putra kedua Jenghis Khan, untuk berterima kasih kepadanya atas kebaikan yang ditunjukkan kepada orang-orang Kristen di kerajaannya. Namun, pada 1340, penganiayaan dimulai, dan tidak ada catatan tentang kehadiran orang Kristen di wilayah tersebut sampai pertengahan abad kesembilan belas, ketika wilayah Kazakh berada di bawah kekuasaan Kekaisaran Rusia.

Gereja Katolik Kazakh di abad ke-20

Katolik Roma mulai tiba di Kazakhstan pada awal abad kedua puluh.

Mereka adalah tentara-tentara Rusia, atau orang buangan, orang yang dideportasi, tawanan perang, pemukim dan pengungsi. Banyak pengungsi Katolik dan tawanan perang tiba selama Perang Dunia Pertama.

Pada tahun 1917, paroki Pietropavlovsk memiliki umat sekitar 5.000, sedangkan Paroki Kustanai memiliki lebih dari 6.000 umat. Umat Katolik lain dari berbagai negara tiba sebagai orang yang dideportasi selama tujuh dekade rezim Soviet.

Pembubaran Uni Soviet dan kemerdekaan Kazakhstan berikutnya pada tahun 1991 juga merupakan titik balik bagi Gereja Katolik Kazakh yang kecil.

Tonggak pertama dari perkembangan ini adalah pembentukan hubungan diplomatik antara bekas Republik Soviet dan Tahta Suci, pada 17 Oktober 1992, diikuti, pada 24 September 1998, dengan penandatanganan Perjanjian penting tentang hubungan timbal balik yang diberikan oleh pemerintah Kazakh. Gereja Katolik mendapatkan kebebasan beribadat, berbicara melalui media, dan melakukan kegiatan pastoral dan sosialnya tanpa batasan; mendirikan, menyelenggarakan, dan mengarahkan lembaga pendidikan; dan akses penuh ke penjara dan fasilitas kesehatan untuk memberikan bantuan spiritual.

Baca Juga:  CERITA NATAL TAHUN INI (Oleh: A.M. Lilik Agung)

Dialog antaragama yang sedang berlangsung setelah berakhirnya Uni Soviet

Kedua peristiwa ini menandai awal dari kerjasama yang bermanfaat antara Gereja Katolik dan otoritas Kazakh, khususnya di bidang dialog antaragama.

Hal ini dibuktikan dengan tiga kunjungan resmi ke Vatikan oleh mantan Presiden Nursultan Nazarbayev (yang terjadi pada tahun 1998 untuk penandatanganan Perjanjian tentang hubungan timbal balik dengan Takhta Suci, pada tahun 2003 dan 2009), tetapi, yang paling penting, oleh Perjalanan Apostolik Paus St. Yohanes Paulus II pada tanggal 22-25 September 2001, yang merupakan kunjungan pertama seorang Paus Katolik Roma ke sebuah negara Asia Tengah.

Moto yang dipilih untuk Perjalanan ini adalah “Saling mencintai”, yang bertujuan untuk menggarisbawahi koeksistensi damai dari banyak komunitas etnis dan agama di Kazakhstan.

Aspek-aspek ini digarisbawahi beberapa kali oleh Yohanes Paulus II selama masa tinggalnya selama tiga hari. Bertemu orang-orang muda di Universitas Eurasia Astana pada 23 September, Paus asal Polandia itu menggambarkan Kazakhstan sebagai “tanah pertemuan, pertukaran dan kebaruan; tanah yang membangkitkan keinginan setiap orang untuk penemuan-penemuan baru dan memungkinkan untuk mengalami perbedaan bukan sebagai ancaman tetapi sebagai pengayaan.”

Paus Nicholas III

Keinginan yang sama untuk mempromosikan nilai-nilai koeksistensi dan dialog antara masyarakat dan agama, yang bertentangan dengan upaya untuk mengeksploitasi agama untuk tujuan politik, mengilhami “Kongres Pemimpin Dunia dan Agama Tradisional”, yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2003 di Astana (sekarang Nur-Sultan) oleh mantan Presiden Nazarbayev, setelah serangan teroris 9/11 di Amerika Serikat, dan mengikuti “semangat Assisi”, pertemuan antaragama untuk perdamaian diadakan di kota asal St. Francis dan diadakan untuk pertama kali oleh St. Yohanes Paulus II pada tahun 1986.

Sejak itu, pertemuan telah diadakan setiap tiga tahun di ibukota Kazakh – yang terakhir berlangsung pada 2018 dengan tema “Pemimpin agama untuk dunia yang aman” – dengan partisipasi delegasi Vatikan. Hal ini lebih lanjut telah berkontribusi untuk memperkuat kolaborasi antara Kazakhstan dan Takhta Suci untuk mempromosikan dialog antaragama.

Baca Juga:  CERITA NATAL TAHUN INI (Oleh: A.M. Lilik Agung)

Memperdalam Dialog

Kontribusi Takhta Suci untuk dialog antaragama secara resmi diakui oleh Kazakhstan pada 6 Februari 2013, ketika delegasi Kazakh, yang dipimpin oleh Presiden Senat mengunjungi Vatikan pada kesempatan peringatan 10 tahun berdirinya “Kongres Antaragama”, menganugerahkan penghargaan khusus kepada Kardinal Jean-Louis Tauran dan Kardinal Giovanni Lajolo, dan kepada Monsignor Khaled Akasheh, Pejabat Dewan Kepausan untuk Dialog Antaragama saat itu.

Kesesuaian nilai ini semakin ditegaskan pada tahun 2017 pada kesempatan Pameran Internasional Astana (dikenal sebagai Expo 2017) yang diadakan dari 9 Juni hingga 10 September tahun itu dengan tema ‘Energi Masa Depan’. Takhta Suci berpartisipasi dalam acara dengan paviliun (stand) bertema “Energi untuk Kebaikan Bersama – Merawat Rumah Kita Bersama”.

Pada Hari Nasional Takhta Suci pada Expo 2017, pada 2 September, Paus Fransiskus mengirim pesan, di mana ia mengenang “pertumbuhan dialog dan kerja sama antaragama yang telah terjadi di Kazakhstan, sebuah tanah yang dicirikan oleh etnis, budaya yang kaya dan tradisi spiritual.”

Kardinal Peter K.A. Turkson, yang saat itu menjabat sebagai Prefek Dikasteri untuk Mempromosikan Pembangunan Manusia Integral, berpartisipasi dalam beberapa acara Expo 2017, termasuk konferensi antaragama di Istana Perdamaian dan Rekonsiliasi.
Hubungan baik yang ada antara Takhta Suci dan Kazakhstan mendapat dorongan lebih lanjut pada Oktober 2020, ketika Dikasteri untuk Dialog Antaragama sekarang dan Pusat Kazakh untuk Pengembangan Dialog Antaragama dan Antarmasyarakat ‘Nursultan Nazarbayev’ (NJSC) menandatangani Memorandum Pemahaman dengan tujuan untuk membuka jalan menuju “peluang baru dan cara yang lebih menjanjikan untuk melaksanakan proyek bersama, untuk mempromosikan rasa hormat dan pengetahuan di antara perwakilan dari berbagai agama.”

Mantan Presiden Nursultan Nazarbayev

Kebijakan keagamaan terbuka dari mantan Presiden Nazarbayev, meskipun dalam kerangka kontrol yang lebih ketat atas kegiatan keagamaan yang diperkenalkan pada tahun 2011 untuk mencegah radikalisasi agama, juga telah ditempuh oleh penggantinya Kassym Zhomar Tokayev.

Baca Juga:  CERITA NATAL TAHUN INI (Oleh: A.M. Lilik Agung)

Kegiatan Gereja

Dalam konteks ini, Gereja di Kazakstan dapat terus menjalankan kegiatannya sebagaimana yang ditetapkan dalam perjanjian 1998. Ini termasuk pekerjaan amal yang dilakukan oleh Caritas Kazakhstan, yang sejak tahun 1997 telah berada di garis depan dalam membantu orang miskin dan paling rentan.

Saat ini, inisiatif amal Katolik mencakup berbagai layanan sosial di seluruh negeri; pengelolaan beberapa panti asuhan, dan bantuan untuk pasien AIDS.

Minoritas Kecil

Gereja Katolik menyumbang sekitar 1% dari 19 juta penduduk Kazakhstan, 70% di antaranya adalah Muslim, sementara 26% adalah Kristen, sebagian besar Ortodoks Rusia.

Di bawah rezim Soviet, penduduk Katolik di Kazakhstan terdiri dari kelompok etnis yang berbeda, terutama mantan orang yang dideportasi, tetapi sejak kemerdekaan banyak dari mereka kembali ke negara asal masing-masing dan emigrasi berlanjut hingga hari ini, karena situasi ekonomi.

Uskup José Luis Mumbiela Sierra (Ketua Konferensi Wali Gereja Asia Tengah)

Umat Katolik di negara itu tersebar di 4 keuskupan: Keuskupan Agung Maria Mahakudus di Astana (sekarang Nur-Sultan), Keuskupan Tritunggal Mahakudus di Almaty, Keuskupan Karaganda dan Administrasi Apostolik Atyrau, secara keseluruhan dari 70 paroki, dan dibantu oleh sekitar 90 imam.

Konferensi Waligereja Asia Tengah

Pada September 2021, Gereja menandai tonggak penting baru, tidak hanya dari sudut pandang organisasi, dengan didirikannya Konferensi Waligereja Asia Tengah (CEVAC), yang menyatukan Gereja-gereja Kazakhstan, Kirgistan, Tajikistan, Turkmenistan, Uzbekistan, Mongolia, dan Afganistan.

Konferensi uskup transnasional yang baru bertemu untuk pertama kalinya pada 26 hingga 30 April 2022, dan diangkat sebagai presiden pertamanya Uskup Almaty José Luis Mumbiela Sierra.

Uskup Jerzy Maculewicz, Administrator Apostolik Uzbekistan, dan Uskup Evgeny Zinkovsky, Uskup Pembantu Keuskupan Karaganda, masing-masing ditunjuk sebagai wakil presiden dan sekretaris.

Frans de Sales, SCJ; Sumber: Lisa Zengarini (Vatican News)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles