web page hit counter
Minggu, 17 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Renungan Harian 11 Februari 2022 “Belaskasih Tak Terbatas”

Rate this post

HIDUPKATOLIK.COM – Hari Orang Sakit Sedunia 1 Raj. 11:29-32; Mzm.81:10-15;Mrk. 7:31 – 37

PERPECAHAN politik yang dikehendaki oleh Tuhan sebagai hukuman atas penyembahan berhala Salomo, akan segera berubah menjadi perpecahan agama. Yerobeam (hamba Salomo) kini menjadi musuh Salomo, akan memimpin kerajaannya yang baru diperoleh, ke
dalam penyembahan berhala, dengan meninggalkan Yerusalem dan bait suci. Dalam penghakiman ini Tuhan masih berbelaskasih kepada Salomo “karena ayahnya Daud yang setia melayani Tuhan” dengan meninggalkan satu Suku padanya. Dari Suku ini akan terbit Sang Pembebas yakni Yesus Kristus.

Penginjil kembali berkisah tentang orang tuli dan gagap yang disembuhkan oleh Yesus di Galilea. Di tempat ini orang menyaksikan kemuliaan Tuhan yang dinyatakan dalam perbuatan Yesus; di tempat ini pula Yesus akan bertemu dengan para murid-Nya setelah kebangkitan. Orang-orang kagum dan heran akan mukjizat yang dilakukan Yesus.

Baca Juga:  Misa Gregorian: 30 Hari Tanpa Terputus

Kedatangan Yesus dan Kerajaan-Nya akan membawa sukacita untuk banyak orang. Orang buta dibuatnya melihat seluruh karya ciptaan, yang tuli dibuatnya mendengarkan Firman Tuhan dan yang gagap dan bisu dapat berkata-kata untuk bersaksi dan mewartakan kebaikan Tuhan. Seberapa jauh kita saya memberi waktu untuk mendengarkan Firman Tuhan dan mewartakannya?

Sr. Grasiana, PRR Doktor Teologi Biblis dari Pontifi cio Univeritas St. Thomas Aquinas Angelicum, Roma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles