HIDUPKATOLIK.COM – Hari Biasa Pekan XXIII: Kol.2:6-15; Mzm.145:1-2,8-9,10-11;Luk.6: 12-19
INJIL menceritakan tentang Yesus berdoa untuk dapat membuat pemilihan secara tepat terhadap rasul-rasul yang akan diutus untuk mewartakan Kerajaan Allah. Yesus tidak segera memilih dan menentukan menurut keinginan dan selera sesaat, melainkan Ia berdoa sepanjang malam untuk dapat menentukan pilihannya.
Melalui doa Yesus berkomunikasi dengan Allah, Ia menerima petunjuk ilahi untuk membuat pilihan. Ternyata murid-murid Yesus dimata manusia mereka tidak memiliki kemampuan khusus, baik secara intelektual mau pun finansial. Yang ada pada mereka hanyalah kerinduan untuk mengikuti Yesus dengan sekeping cinta yang tidak sempurna. Walau demikian, Allah memilih mereka yang nampak lemah untuk mewartakan kerajaan Allah sampai ke ujung bumi.
Dalam kehidupan setiap hari kita perlu membuat suatu keputusan. Tindakan Yesus dalam Injil hari ini menginspirasi kita untuk melakukan hal yang sama, yakni berdoa, menyertakan Tuhan dalam membuat keputusan
Sr. Grasiana, PRR , Doktor Teologi Biblis dari Pontifi cio Univeritas St. Thomas Aquinas Angelicum, Roma