web page hit counter
Selasa, 5 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Pastor Surya Awangga SJ : Ekspresi Iman

Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – Sebagai ciptaan, manusia memiliki tiga kebutuhan pokok, umur panjang, kekayaan, dan kehormatan. Namun harus diingat, manusia adalah mahkluk rohani ciptaan Tuhan. Maka, meski dengan segala kesibukan, manusia perlu memelihara kehidupan rohaninya. Hal ini disampaikan Pastor Surya Awangga SJ saat membawakan rekoleksi singkat dalam Kegiatan Prosesi Obor Salib di Glodogan, Harjosari, Bawen, Kab Semarang Jawa Tengah, 27/7.

Pastor Surya berpendapat, beriman harus diungkapkan. Setiap ungkapan iman yang melibatkan anak muda memiliki gayanya sendiri. Ini adalah ungkapan iman yang relevan untuk zaman ini dan patut didukung oleh umat lain yang lebih senior. Gereja sangat mendukung setiap ekspresi iman ini. “Ini kan perkembangan iman, ada ekspresi dalam diri kita yang perlu diungkapkan,” ujar Imam Sertikat Yesus yang kini bertugas di Paroki St Yusuf Ambarawa ini.

Masih berkaitan dengan kehidupan orang beriman, Pastor Surya melanjutkan, bahwa setiap orang beriman dipanggil untuk menuju kekudusan. Siap hari, orang beriman dipanggil untuk menjadi saksi Tuhan yang bahagia. “Seperti kita berkumpul di sini, kita dipanggil untuk merasakan paguyuban sebagai orang Kristiani,” ujar Pastor Surya.

Yulius Yulianto

HIDUP NO.33 2019, 18 Agustus 2019

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles