web page hit counter
Jumat, 22 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Internet Sarana Membangun Persaudaraan

Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – Komisi Komsos mengapresiasi Komsos-Komsos paroki di KAJ yang terus mengalami kemajuan terutama dalam web.

Inter Mirifica (INMI) dan HIDUP Awards kembali digelar pada Hari Komunikasi Sosial Sedunia ke-53, di Aula Gereja Katedral St. Perawan Maria Diangkat ke Surga Jakarta Pusat, Minggu, 30/6. INMI dan HIDUP Awards 2019 memberikan penghargaan kepada Seksi-Seksi Komunikasi Sosial (Komsos) yang ada di wilayah Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) dan Komsos keuskupan-keuskupan lain dalam Konferensi Waligereja Indonesia (KWI).

Ketua Komsos KAJ, Pastor Harry Sulistyo, mengapresiasi Komsos-Komsos paroki di KAJ yang terus mengalami kemajuan terutama dalam website paroki. Ia menambahkan, untuk majalah paroki, Komsos bisa menyesuaikan kebutuhan dan minat umat di masing-masing paroki. “Dari 66 paroki, 52 di antaranya telah memiliki web meskipun ada beberapa yang belum update,” ungkapnya.

Pihak Komsos KAJ selama ini berperan dalam membekali Komsos-Komsos paroki dengan memberikan pedoman-pedoman untuk berkarya. Misalnya dokumen-dokumen Gereja tentang dokumentasi sosial, arah dasar keuskupan, dan strategi komunikasinya. “Tidak hanya Komisi Komsos, komisi-komisi lain juga memfasilitasi seksi-seksi di paroki-paroki agar mempunyai arah yang sama dan berjalan bersama,” ujar Pastor Harry.

Baca Juga:  PESAN NATAL KWI DAN PGI: “MARILAH SEKARANG KITA PERGI KE BETLEHEM” (LUK 2:15)

Pastor Harry juga mengatakan, Komsos-Komsos paroki sudah mulai sadar mewartakan pastoral evangelisasi yang berganti setiap tahunnya. Ia berharap, produk pewartaan komsos paroki bisa lebih meningkatkan sisi refleksi dan semakin mengangkat nilai-nilai Gereja Katolik. Ia mendorong Komsos-Komsos paroki untuk mulai giat memanfaatkan media sosial sehingga dampak pewartaan juga semakin besar.

Sejak adanya internet, Gereja selalu berupaya mendorong pemanfaatannya untuk melayani perjumpaan dan membangun solidaritas antarpribadi. Dalam Misa sebelum malam penganugerahan INMI dan HIDUP Awards, Uskup Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo menyampaikan, bahwa internet bisa menjadi sumber daya bagi keluarga dan komunitas Gereja. Mengutip pesan Paus Fransiskus, ia mengajak umat untuk menjadikan internet sebagai sarana membangun persaudaraan.

Baca Juga:  PESAN NATAL KWI DAN PGI: “MARILAH SEKARANG KITA PERGI KE BETLEHEM” (LUK 2:15)

Kategori Sama
Kategori-kategori penganugerahan tahun ini tidak berbeda dari tahun sebelumnya. Dari 18 kategori penghargaan, kategori Best of the Best Web diraih Paroki St Lukas Sunter. Sedangkan untuk Best of the Best Warta Paroki disabet Paroki Regina Caeli Pantai Indah Kapuk.

Selama ini di Paroki Sunter, Seksi Komsos terdiri dari sekitar 30 orang pengurus yang menangani majalah paroki, website paroki, dan dokumentasi. Meski meraih juara, Ketua Komsos Paroki Sunter, Erlinawati Sandra mengeluhkan minimnya anak muda yang bergabung dalam seksi ini. “Pengurus komsos rata-rata berusia 35-45 tahun. Kami sedang mengupayakan regenerasi sehingga banyak orang muda yang mau bergabung,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Komsos Paroki Pantai Indah Kapuk Leonardus Pohan mengatakan, dari tiga segmen yang ditangani Komsos di parokinya (majalah bulanan, majalah mingguan, web dan multimedia), masing-masing bagian ini digawangi oleh sekitar 6-8 orang. “Tim kami cukup solid dan berkomitmen, pastor paroki juga sangat mendukung,” ujarnya.

Baca Juga:  PESAN NATAL KWI DAN PGI: “MARILAH SEKARANG KITA PERGI KE BETLEHEM” (LUK 2:15)

Paroki-paroki di Dekanat Jakarta Utara membawa pulang tujuh penghargaan, sementara paroki lainnya di Dekanat Pusat satu penghargaan, Dekanat Barat II satu penghargaan, Dekanat Timur tiga penghargaan, Dekanat Bekasi satu penghargaan, Dekanat Tangerang II satu penghargaan, serta Paroki Beatae Mariae Virginis (BMV) Katedral Bogor membawa dua penghargaan. Khusus kategori foto dan film pendek diberikan kepada tiga pemenang. Juara pertama foto diraih oleh Paroki St. Bartolomeus Taman Galaxi, Bekasi. Sedangkan juara film pendek berasal dari Paroki St Ambrosius Villa Melati Mas Tangerang.

Hermina Wulohering

HIDUP NO.27 2019, 7 Juli 2019

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles