HIDUPKATOLIK.com – Dengan seorang uskup baru, Keuskupan Maumere akan melangkah bersama mengembangkan Gereja, melestarikan apa yang sudah dimulai para pendahulu.
Gereja Katolik Keuskupan Maumere memulai langkah perziarahan bersama sang gembala baru Mgr Edwaldus Martinus Sedu yang ditahbiskan pada 26 September 2018 di Gelora Samador da Cunha-Maumere. Di keuskupan yang terletak di tengah Pulau Flores ini, Mgr Ewal akan berjalan bersama umat dan para imam, biarawan, dan biarawati. Bersama mereka akan terus menyirami pastoral yang selama ini sudah berjalan. Berikut beberapa data tentang Keuskupan Maumere.
Keuskupan Maumere
Jumlah Umat : 302.975
Jumlah Paroki : 36
Jumlah Stasi : 185
Jumlah Pelayan Pastoral
Imam Diosesan : 62
Tarekat Klerikal :
CP, OCarm, SVD, RCJ, CS, SDV, MGL, Camilian (MI), Stigmata Kudus Tuhan Kita Yesus Kristus (CSS), Somasca Father’s (CRS), dan Barnabita Father’s (CRSP).
Jumlah : 134
Jumlah Laikal
(Frater/Bruder) : BHK, Tarekat Bruder Keluarga Kudus (FSF)
Jumlah : 13
Tarekat Laikal
(Suster) : MSCS, CIJ, CP, CSHS, CSV, FDZ, PIJ, PRR, SFSC, SMI, SSpS, DST, Selatrix Sisters (SZSC), ASP, OSsS, SdA, PACR, OCarm, MS, HCarm, OSB, SOLM, DSFS, FSL, SCSC, SSC, Sisters of St Yoseph Mirinae (CSJM), dan Sisters of Sta Clara (IFOC)
Jumlah Suster : 149
Tarekat Laikal
(Sekuler) : ALMA
Jumlah Suster : 8
(Data sampai Desember 2015)
Sumber: Buku Petunjuk Gereja Katolik Indonesia 2017
Antonius E. Sugiyanto
HIDUP NO.37 2018, 16 September 2018