Apa kehebatan Mgr Tri sewaktu kecil? Dari TK sampai kelas 1 SD sudah lancar membaca. Belajar, kalau ada PR ya dikerjakan. Semua saya dengar dari guru. Matematikanya kurang, jangan boleh nonton TV dulu. Wong ngga punya televisi.
Sejak kapan Mgr Tri berkeinginan menjadi Pastor? Kelas 2 SMP.
Apa alasan Mgr Tri mau menjadi Pastor? Alasannya sepertinya kalau romo itu ngga punya dosa..
Sementara itu Ketua BASOLIA Bogor, KH Zaenal Abidin turut mengungkapkan kesannya mengenal sosok Mgr Tri sebagai seseorang yang sangat santun, begitu lemah lembut ketika berbicara, dan juga memiliki ketegasan dalam segala hal yang perlu dibahas. “Seorang figur yang sangat baik,” imbuhnya. Mgr Tri juga dikenal aktif dalam menggalang kesatuan dan kerukunan umat lintas agama.
Takhta Suci Vatikan pada 14 Juli 2018 yang lalu, pukul 12.00 waktu Roma atau pukul 17.00 WIB, telah memutuskan untuk memilih Mgr Christophorus Tri Harsono untuk memimpin Keuskupan Purwokerto, menggantikan Uskup Emeritus: Mgr Julianus Sunarka, S.J. yang telah pensiun dari jabatan Uskup Purwokerto pada tanggal 29 Desember 2016 di usianya yang mencapai 75 tahun.