web page hit counter
Selasa, 5 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Zero Waste Day, Cara Kreatif Menjaga Lingkungan

Rate this post

HIDUPKATOLIK.com Siang itu cuaca sedang terik-teriknya, namun tidak menyurutkan semangat siswa-siswi Sekolah Marie Joseph Kelapa Gading, Jakarta Utara, untuk tampil pada acara Open House. Suara merdu nyanyian dipadu gitar dan tepukan drum terdengar sangat indah dari halaman pada Sabtu, 22/9.

Mengangkat tema Zero Waste Day, Sekolah Marie Joseph mengajak siswa-siswi dan para tamu undangan untuk memahami betapa pentingnya menjaga lingkungan. Kegiatan Open House ini dikemas sangat menarik, pasalnya siswa-siswi yang terdiri dari TK, SD, SMP, dan SMA ini menampilkan pertunjukan seni seperti beatbox, disk jockey (DJ), drum art, tarian, paduan suara, dan ditutup dengan tarian flashmob.

Dalam rangkaian acara tersebut, Sekolah Marie Joseph juga mengadakan kegiatan bakti sosial dengan mengundang petugas kebersihan, petugas penjaga taman, dan tata air untuk mendapatkan sumbangan berupa sembilan bahan pokok atau sembako. Bakti sosial ini melibatkan kerja sama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia.

Ketua pengawas Sekolah Marie Joseph, Iskandar Widjaja, mengungkapkan, “Saya sangat puas dengan acara Open House ini. Saya berharap agar para siswa lebih sadar akan pentingnya menjaga lingkungan hidup. Selain itu dalam acara ini mereka dapat menampilkan kreativitas, bakat, dan keterampilan di depan orang tua dan para tamu undangan”.

” ids=”26177,26175,26178,26176″]

Jr. Nugroho

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles