web page hit counter
Minggu, 22 Desember 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Energi Berkeadilan

4.3/5 - (3 votes)

HIDUPKATOLIK.com – Energi Berkeadilan

SAAT pemberkatan gedung baru Sekretariat Ikatan Sarjana Katolik Indonesia (ISKA) pada Sabtu, 17 Februari 2018, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan, memberikan paparan kepada sekitar 100 undangan yang hadir.

Jonan menyampaikan materi “Energi Berkeadilan”. Bahasan tersebut terkait dengan penggunaan energi, khususnya listrik di Indonesia.

Jonan menyampaikan bahwa sebagai warga Negara dan warga Gereja, kita harus mewujudkan nilai-nilai Pancasila. “Khususnya, sila kelima,” ungkap Jonan.

Ia menambahkan bahwa pembuatan gedung ISKA Centre memiliki maksud agar dari ruko empat lantai ini, orang dapat melihat lingkungan sekitar. “Artinya, ISKA diharapkan peduli terhadap kebutuhan masyarakat.”

Jonan mengajak seluruh anggota ISKA untuk bersinergi dengan orang muda. Senada dengan ajakan tersebut, Ketua Dewan Presidium Pusat  ISKA, Hargo Mandirahardjo, menyampaikan bahwa ISKA membuka pendaftaran bagi cendekiawan muda. ISKA harus melakukan kaderisasi sejak dini.

“ISKA Centre adalah rumah bagi semua anggota ISKA dari mana saja,” kata Hargo.

Dalam perayaan Ekaristi, Mgr. Vincentius Sensi Potokota berpesan agar ISKA lebih peduli terhadap sesama dan lingkungan sekitar. Ketua Komsi Kerawam KWI ini didampingi oleh RD Antonius Haryanto dan RP Antonius Widyarsono SJ.

Johannes de Deo C.C.

 

(ab)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles