web page hit counter
Jumat, 22 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Joana Aloysia Heylinn Membuat Alat Peraga Anak-Anak bagi Tuhan

Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – SEJAK dibaptis saat duduk di bangku SMP, Joana Aloysia Heylinn terdorong mendampingi anak-anak melalui Bina Iman Anak (BIA). Meskipun beberapa kali pindah kota, seperti Yogyakarta, Bandung, Palembang, Purbalingga, dan Bekasi, ia tetap memberikan pendampingan BIA di mana ia berada.

Joana menggali inspirasi dari Kitab Suci saat menyiapkan materi pendampingan. “Ada kalanya, saya kehabisan ide. Saya mengambil Alkitab, berdoa mohon petunjuk-Nya, dan pertolongan-Nya selalu datang pada saat yang tepat,” ungkap umat Paroki St Bartolomeus Taman Galaxi, Bekasi ini. Joana juga getol belajar membuat boneka tangan sebagai alat peraga ketika mengajar. Meski beberapa kali gagal, akhirnya ia berhasil merampungkan alat peraga itu. Kini, alat peraga itu juga digunakan oleh teman-teman pendamping BIA yang lain.

Ia juga telah menghasilkan buku berisi panduan Gembira Bersama Yesus yang diluncurkan pada Agustus 2016. “Saya hanyalah ‘alat peraga’ di tangan Tuhan. Jadi, tidak ada alasan bagi saya untuk tidak melayani anak-anak-Nya,” ujarnya.

Fr Nicolaus Heru Andrianto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles