HIDUPKATOLIK.com – BEBERAPA hari menjelang perayaan Natal tahun 2016 ini, di Kabupaten Mimika Papua ada program unik yang dibuat oleh Polres Mimika. Program tersebut bernama program “Polisi Santa”. Sebuah program dimana anggota polisi melaksanakan patroli sambil membagikan bingkisan Natal kepada anak-anak. Beberapa aparat kepolisian itu juga mengenakan atribut Santa Claus dan membagikan hadiah Natal untuk anak-anak seperti Santa Claus.
Program terobosan Polres Mimika ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Program yang baru digelar selama dua hari dari Rabu-Kamis, 14-15/12, ini dibuat dengan tujuan untuk mengubah gambaran polisi, khususnya di kalangan anak-anak kecil yang selama ini kerap menganggap polisi sebagai sosok menakutkan menjadi polisi yang bersahabat seperti dikutip dari laman resmi Humas Polri, tribratanews.com, Kamis, (15/12).
Tak disangka, program ini berhasil. Banyak masyarakat Mimika khususnya anak-anak kemudian menantikan kehadiran Polisi Santa di lingkungannya masing-masing. Sambil didampingi orangtua mereka, tiap sore anak-anak berkumpul menantikan kehadiran Polisi Santa dengan harapan bisa mendapat hadiah Natal. Bahkan ada beberapa orangtua yang datang ke Polres Mimika meminta langsung kehadiran Polisi Santa ke daerahnya.
Kapolres Mimika AKBP Victor D. Mackbon, SH, SIK, MH, MSI mengatakan bahwa ide program Polisi Santa ini terinspirasi dari seorang penjual es krim keliling. Menurut Victor, kehadiran penjual es krim ini selalu dinantikan anak-anak, oleh karena itu lewat program ini anak-anak diharapkan tidak takut lagi dengan polisi dan bisa mengubah anggapan polisi yang menakutkan menjadi polisi yang bersahabat.
A. Nendro Saputro