web page hit counter
Sabtu, 2 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Pesan Paus kepada Jesuit

5/5 - (1 vote)

HIDUPKATOLIK.com – PAUS Fransiskus menyampaikan pesan kepada anggota Serikat Yesus yang baru saja memilih Superior Jenderal baru, Pater Arturo Sosa Abascal. Pesan ini diutarakan di hadapan para Jesuit, peserta Kongregasi Jenderal ke-36 yang berlangsung di Roma, Senin, 24/10.

Bapa Suci menggarisbawahi bahwa Gereja membutuhkan Jesuit. “Sebagaimana pendahulu saya telah sering mengatakannya kepada Anda, Gereja membutuhkan Anda, memperhitungkan keberadaan Anda, dan terus mengandalkan Anda dengan penuh percaya diri, terutama untuk menjangkau tempat-tempat secara geografis dan spiritual, di mana yang lain tidak bisa mencapainya atau merasa kesulitan menjangkaunya,” ungkap Paus Fransiskus, seperti dilansir Radio Vatikan (24/10).

Kedatangan Bapa Suci di Kongregasi Jenderal ke-36 ini disambut Pater Arturo Sosa dengan sukacita. “Yang terkasih Paus Fransiskus, atas nama Serikat Yesus dan para peserta Kongregasi Jenderal ke-36, saya mengucapkan selamat datang. Terima kasih atas kedatangan Bapa Suci di rumah kami. Pertemuan ini menjadi momen sangat penting bagi Serikat Yesus. Kami sedang berdiskresi tentang berbagai isu yang diusulkan oleh para anggota dari seluruh dunia,” ungkap Superior Jenderal baru Jesuit.

Dalam kesempatan istimewa tersebut, Bapa Suci juga mengingatkan akan momen penuh rahmat pada Tahun Yubelium Luar Biasa Kerahiman Allah. Ia berpesan bahwa karya-karya Bapa Pendiri, St Ignatius Loyola harus ditempatkan dalam kerangka karya kerasulan kerahiman. Melalui karya-karya misi Serikat Yesus, Bapa Suci berharap agar kehadiran para Jesuit mampu membawa terang dan sukacita dalam kehidupan seluruh umat beriman, serta kebaikan bagi umat manusia pada umumnya.

R.B.E. Agung Nugroho

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles