HIDUPKATOLIK.com – Seksi Pendidikan Paroki Maria Bunda Karmel (MBK) Tomang, Jakarta Barat mengadakan perayaan syukur atas kenaikan kelas dan kelulusan anak-anak yang selama ini mendapat bantuan biaya pendidikan melalui Gerakan Orangtua Asuh (GOTA), Minggu, 26/6. Acara diawali dengan Ekaristi di kapel MBK yang dipimpin Pastor Rekan MBK Agung P. Tjahjono OCarm.
Usai Misa, acara dilanjutkan di Auditorium MBK. Sekitar 250 orang hadir, termasuk Puteri Indonesia 2005, Nadine Chandrawinata bersama keluarganya. Menurut Ketua Seksi Pendidikan Paroki MBK Lenny Makalew Tinggogoy, Seksi Pendidikan MBK tak hanya memberi bantuan biaya. “Kami juga memberi pembinaan iman dan karakter bagi anak-anak melalui rekoleksi,†ujarnya.
Saat ini, sekitar 60 anak dari tingkat SD hingga pendidikan mendapat bantuan biaya pendidikan dari Seksi Pendidikan MBK. Gerakan ini telah berjalan delapan tahun. Beberapa anak telah menyelesaikan pendidikan tinggi.
Pastor Agung OCarm berharap agar Seksi Pendidikan MBK melandasi setiap kegiatannya dengan semangat Gereja Perdana, di mana orang yang berkelebihan membantu sesamanya yang kekurangan.
Y. Prayogo