web page hit counter
Sabtu, 23 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Penugasan Enam Imam Baru Jesuit

3.5/5 - (11 votes)

HIDUPKATOLIK.com – Usai menerima tahbisan imam Serikat Jesus, enam neomis (imam baru) Jesuit langsung menerima tugas perutusan perdana dari Pater Provinsial Serikat Jesus Provinsi Indonesia (Provindo), Pater Petrus Sunu Hardiyanta SJ. Tahbisan tersebut digelar di Gereja Santo Antonius Padua Kotabaru, Yogyakarta (Keuskupan Agung Semarang), Kamis, 13/7, pukul 09.00 WIB. Mereka menerima tahbisan imamat dari tangan Uskup Agung Semarang, Mgr Robertus Rubiyatmoko, yang pada akhir bulan Juni lalu baru saja menerima pallium dari Bapa Suci di Vatikan.

Empat di antara enam neomis Jesuit ini mendapat perutusan di wilayah Keuskupan Agung Jakarta (KAJ); sementara dua lainnya di Keuskupan Agung Semarang (KAS). Semua imam baru tersebut ditugaskan untuk membantu reksa pastoral di Paroki, kecuali seorang imam akan bertugas di SMA Gonzaga Jakarta.

Baca Juga:  Perlu Peningkatan Kapasitas, Unio Regio Makassar-Amboina-Manado Adakan Pelatihan Motivasi dan Kepemimpinan kepada Para Imam

Adapun rincian penugasan itu adalah:

  1. Romo Antonius Dhimas Hardjuna SJ bertugas membantu reksa pastoral di Paroki Santa Anna Duren Sawit, Jakarta Timur (KAJ)
  2. Romo Ferdinandus Tuhu Jati Setya Adi SJ bertugas membantu reksa pastoral di Paroki Santo Servatius Kampung Sawah, Bekasi (KAJ)
  3. Romo Gerardus Hadian Panamokta SJ bertugas di SMA Gonzaga Jakarta (KAJ)
  4. Romo Stephanus Advent Novianto SJ bertugas membantu reksa pastoral di Paroki Hati Santa Maria Tak Bernoda Tangerang (KAJ)
  5. Romo Thomas Septi Widiyudana SJ bertugas membantu reksa pastoral di Paroki Santo Isidorus Sukorejo, Jawa Tengah (KAS)
  6. Romo Thomas Surya Awangga Budiono SJ bertugas membantu reksa pastoral di Paroki Santo Yusuf Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah (KAS)
Baca Juga:  Kongregasi Misionaris Claris Tingkatkan Kompetensi Para (Calon) Anggota

Kita iringi perutusan baru para imam muda ini dengan doa. Semoga karya-karya mereka senantiasa menjadi berkat bagi siapa saja dan apa saja. Selamat bertugas, Patres!

R.B.E. Agung Nugroho

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles