HIDUPKATOLIK.COM – Profesional dan Usahawan Katolik Keuskupan Agung Jakarta (PUKAT KAJ), dalam karyanya yang ke-30 akan menampilkan PUKAT Christmas Concert (PCC) 2024. PCC 2024 akan diadakan pada hari Sabtu, 7 Desember 2024 di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta dengan tema Rockin’ Christmas, Jesus, The Greatest Gift for Everyone.
Pertunjukkan ini diselenggarakan untuk mendukung relokasi pembangunan Klinik Santa Monika di Tanjung Selor, Kalimantan Utara. Klinik ini merupakan klinik satunya yang dimiliki Keuskupan Tanjung Selor. Klinik ini melayani masyarakat umum termasuk para perantau tanpa dokumen yang bekerja di sekitar Keuskupan Tanjung Selor.
Dokter Dita Violita sebagai penanggung jawab klinik mengatakan, rata-rata pasien mengeluhkan bangunan klinik yang kurang layak dibandingkan dengan klinik yang lain. Dengan direlokasinya ke tempat yang baru, semoga bisa melayani lebih banyak lagi pasien. Dokter dan pasien merasa nyaman dengan ruangan tindakan yang layak serta memenuhi syarat kesehatan dan lebih baik.
Kamilus At Ruring, seorang pasien mengatakan, keberadaan klinik sudah menjadi kerinduan sejak awal. Sebagai umat yang pada saatnya sakit dan masuk dalam usia senja, paling tidak ada balai pengobatan yang lebih baik, layak dan memenuhi standar kesehatan. Bisa berkonsultasi dengan dokter dan perawat secara kekeluargaan.
Klinik ini merupakan sebuah rumah panggung yang di bangun di atas sebuah rawa dan hutan yang keberadaannya tidak jauh dari alur sungai. Klinik rumah panggung ini dibangun pada tahun 1999, di awal berdirinya, klinik ini adalah sebuah rumah bersalin. Klinik melayani pasien dengan berbagai keluhan kesehatan dari masyarakat sekitar. Pasien yang datang terkadang berasal dari tempat yang sangat jauh dan mereka datang dengan menggunakan perahu kecil. Keberadaan klinik ini juga telah dikenal oleh keluarga pasien secara turun temurun.
Tetapi bila musim hujan deras tiba dan terjadinya pasang surut laut, klinik ini sering mengalami kebanjiran. Dari pengamatan kesehatan klinik ini terasa jauh dari standar klinik yang layak, lengkap dan memadai. Oleh karena itu klinik ini akan segera direlokasi ke tempat yang baru, lebih tinggi dan luas untuk bisa melayani lebih banyak lagi pasien.
Suster M. Chriscentiana,OSF, Pimpinan Klinik Santa Monika mengatakan, dengan dibangunnya kembali klinik di tempat yang baru, semoga bisa lebih memenuhi syarat-syarat kesehatan. Pelayanan kesehatan akan menjadi lebih baik, dokter dan perawat juga lebih banyak.
Balan Ncau, seorang guru di SMPN 1, Tanjung Selor, mengungkapkan bahwa dalam jangka waktu sekian tahun klinik harus ada perubahan. Bangunan fisik tidak boleh menjadi satu dengan bangunan rumah tinggal. Klinik bisa menjadi alternatif tempat masyarakat untuk berobat yang lebih baik, bisa terlayani dengan baik dan cepat, sehingga pasien tidak berlama-lama harus antri untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.
Dengan berpartisipasi membeli undangan konser musik lagu-lagu Natal dan berdonasi di PCC 2024, setiap orang dapat membantu dan mewujudkan relokasi klinik.
Eviantine Evi Susanto dari Tanjung Selor, Kalimantan Utara