web page hit counter
Senin, 18 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Pukat Keuskupan Agung Semarang Dilantik, Mgr.Rubiyatmoko: Berkat bagi Umat KAS dan Kolaborasi dengan Kategorial Lain

Rate this post

HIDUPKATOLIK.COM – Setelah beberapa tahun dinantikan,Komunitas Profesional dan Usahawan Katolik Keuskupan Agung Semarang (Pukat KAS) akhirnya dilantik oleh Uskup Agung Keuskupan Agung Semarang, Mgr. Robertus Rubiyatmoko hari Kamis, 13 Junj 2024 di Gereja Athanasius Karang Panas, Semarang, Jawa Tengah.

Dalam homilinya, Mgr. Rubiyatmoko berkelakar jika dulu ditanya tentang Pukat KAS selalu menampik jika banyak pukat di pantura (pantai utara). Jika diundang dalam kegiatan Pukat Nasional selalu beralasan ada kegiatan. Tetapi kini dengan kehadiran Pukat KAS merupakan berkat bagi Keuskupan dan Umat Katolik KAS,karena kehadiran Pukat KAS juga dinantikan untuk berkolaborasi bersama kelompok kategorial lainnya dalam mendukung program-program Keuskupan.

Baca Juga:  Jaringan Caritas Indonesia Terus Bergerak Membantu 9000 Pengungsi Akibat Erupsi Gunung Lewotobi
Ketua PUKAT KAS, R.Y. Kristian Hardianto (kedua dari kanan) menerima plakat PUKAT dari Uskup Agung Semarang, Mgr. Robertus Rubiyatmoko disaksikan Ketua PUKAT Nasional, Julius YunusTedja (paling kanan)

Ketua Pukat KAS, R.Y. Kristian Hardianto dalam sambutannya menyampaikan empat tugas khusus dari Uskup KAS.

Pertama, pemberdayaan dan pengembangan kualitas para profesional dan usahawan Katolik yang berlandaskan nilai nilai Kristiani di Keuskupan Agung Semarang.

Kedua, membangun komunikasi dan kerja sama di antara para profesional dan usahawan Katolik dengan PUKAT di semua Kevikepan di Keuskupan Agung Semarang.

Ketiga, menyediakan wadah dan kegiatan untuk pengembangan para profesional dan usahawan muda Katolik di Keuskupan Agung Semarang.
Keempat, enciptakan kesempatan seluas-luasnya bagi para profesional dan usahawan Katolik lainya untuk berperan aktif dalam pengembangan Gereja Katolik melalui ide-ide, pemikiran maupun kreatifitasnya untuk mengembangkan potensi umat Katolik Keuskupan Agung Semarang secara optimal.

Baca Juga:  Uskup Ruteng, Mgr. Siprianus Hormat: Menjadi Kumpulan Orang Pilihan
Pukaters yang datang dari pelbagai PUKAT Keuskupan dan undangan lain berfoto bersama.

Pelantikan Pukat KAS dihadiri oleh Ketua Umum Pukat Nasional Julius Yunus Tedja dan jajaran pengurus, Pukat Keuskupan Surabaya, Pukat Keuskupan Malang, Pukat Keuskupan Purwokerto, Pukat Keuskupan Bogor, Pukat Keuskupan Bandung, Pukat Keuskupan Agung Jakarta, Pukat Keuskupan Agung Makassar, Pukat Keuskupan Agung Samarinda, Pukat Kevikepan Balikpapan, Pukat Kevikepan Labuan Bajo. Perwakilan WKRI DPD Jateng,Pemuda Katolik Jateng,ISKA DPD Jateng dan kelompok kategorial lainnya di Keuskupan Agung Semarang juga hadir. Setelah misa pelantikan, acara dilanjutkan ramah tamah bersama.

Laporan Adinata Wijaya dari Semarang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles