HIDUPKATOLIK.COM – KONGREGASI Putra-putra Hati Tak Bernoda Maria (CMF) Delegasi Independent Indonesia-Timor Leste menyelenggarakan Pekan Hidup Bakti XII 2022 (PHB XII 2022). Kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari, yakni 27-29 Januari 2022. Tema Pekan Hidup Bakti yang dicanangkan adalah Sinodalitas dan Hidup Bakti. Tema ini diangkat sebagai tanggapan atas seruan Paus Fransiskus.
Adapun para pembicara yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Pastor Valens Agino, CMF yang membawa materi tentang Sinodalitas ditinjau dari Perspektif Kitab Suci; Pastor Yohanes dari Salib Jeramu, CMF yang membawakan materi tentang Sinodalitas ditinjau dari sudut pandang teologis; Pastor Yoseph Ferdinandus Melo, CMF yang membawakan materi tentang Sinodalitas dalam konteks Hidup Bakti; Pastor Agustinus Supur, CMF yang mempresentasikan materi tentang Sinodalitas dan Kaul-kaul Religius; dan Norbertus Jegalus yang memaparkan materi tentang Sinodalitas dan Kepemimpinan dalam Hidup Bakti.
Webinar Pekan Hidup Bakti tersebut dimoderatori oleh Pastor Metodius Manek, CMF dan dihadiri oleh para kaum religius lintas kongregasi. Para peserta hidup bakti yang berpartisipasi tidak hanya yang tinggal di Indonesia, tetapi juga yang saat ini sedang mengadakan misi di luar negeri, seperti di Filipina, Mexico, El Salvador, Prancis, Italia, dan lain-lain.
Laporan Mario F. Cole Putra, CMF
Salam semangat dlm pelayanan Kongregasi tercinta…Salam hidup baktimu
Salam untuk om Nyo