web page hit counter
Sabtu, 23 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

MAJALAH HIDUP EDISI TERBARU, No. 15 TAHUN 2021

5/5 - (1 vote)

HIDUPKATOLIK.com – Yang Terbaru dari Majalah HIDUP No. 15, Terbit: Minggu, 11 April 2021!

SAJIAN UTAMA: Nama Pastor Alonso barangkali asing di telinga kita. Misionaris asal Spanyol ini akan dibeatifikasi di Guatemala bersama martir lainnya pada 23 April 2021 mendatang. Demi Injil, semuanya di pertaruhkan. Siapa sosok calon beato ini? Apa hubungannya dengan kita di Indonesia terutama Keuskupan Manado dan Tarekat MSC?

KONSULTASI IMAN: Benarkah istri Pontius Pilatus menjadi orang kudus dalam Tradisi Gereja? Romo Kris menjawabnya secara terang benderang.

KONSULTASI KELUARGA: Baru saja kita diramaikan dengan berita tentang hipospadia yang menimpa Aprilia Menganang yang kini sudah memiliki nama Aprilio Manganang. Apa dampak psikologinya?

Baca Juga:  MAJALAH HIDUP EDISI TERBARU, No. 47 TAHUN 2024

RENUNGAN HARIAN: Siapa tak kenal Romo Josep Ferry Susanto? Renungannya akan menyertai perjalanan rohani kita selama sepekan ini. Bagaimana menyimak pesan Pekan Suci ini di tengah pandemi ini?

RENUNGAN MINGGU: Bagaimana kita mengalami kerahiman Allah, terutama setelah merayakan Paskah? Uskup Agung Jakarta, Ignatius Kardinal Suharyo mengulasnya.

EKSPONEN: Dari seorang atlet lari gawang, di bahu Indri Handayani kini bertengger dua bintang sebagai Inspektur Jenderal Polri. Ia ingin mendedikasikan prestasinya dengan penuh tanggung jawab.

APA DAN SIAPA: Tracy Tardia mencatatkan namanya di papan internasional. Awalnya sekadar mau belajar, tak disangka malah keluar sebagai pemenang.

KESAKSIAN: Perjalanan iman Audrey Yu di usia mudanya justru menjadi titik yang mencerahkan. Sebagai penulis keliber papan atas, ia melihatnya sebagai proses pencarian kehendak-Nya.

Baca Juga:  MAJALAH HIDUP EDISI TERBARU, No. 47 TAHUN 2024

SANTO-SANTA: Kisah heroik Uskup Pertama Quebec, Kanada ini, melegenda hingga kini. Lahir di Prancis, Santo De Laval dijuluki sebagai Bapa Misi di Kanada.

KOLOM: Sejak pandemi, kita mulai terbiasa dengan ibadat secara online. Agar khotbah (homili) bisa menarik, apa yang harus dilakukan sang pengkhotbah. Khotbah tatap muka dan daring pasti sangat berbeda.

INGIN BERLANGGANAN?

HUBUNGI BAGIAN MARKETING

Telp : (021) 5491537, 5308471;

Telp./WhatsApp : 0813 8700 6963

ATAU PESAN LANGSUNG KE LINK SHOPEE: http://shopee.co.id/hidup_shop

HIDUP No. 15, 11 April 2021

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles