web page hit counter
Jumat, 22 November 2024
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

NATAL CUP PAROKI KATEDRAL Sanggau TELAH DIMULAI

3.8/5 - (18 votes)

HIDUPKATOLIK.COM – NATAL CUP PAROKI KATEDRAL TELAH DIMULAI

Pada hari Senin, 27 November 2017 yang lalu, telah berlangsung seremonial pembukaan kegiatan Natal Cup 2017 Paroki “Hati Kudus Yesus” Katedral Sanggau, Kalimantan Barat. Seremonial pembukaan tersebut dilaksanakan di kompleks lapangan sepak bola Betang. Kegiatan seremonial ini dimulai sekitar pukul 14:30 WIB. Kegiatan seremonial pembukaan Natal Cup 2017 dibuka secara langsung oleh Pastor Kepala Paroki “Hati Kudus Yesus” Katedral Sanggau, P. Y. Bartolomeus Tolo, Pr.

Hadir dalam seremonial pembukaan ini Ketua DPP Paroki “Hati Kudus Yesus” Katedral Sanggau ibu Arita Apolina, Spd, MSi, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) cabang Sanggau ibu Yohana Kusbariah Ontot, Sekretaris DPP, Pastor rekan sekaligus Pastor pembina OMK Katedral Sanggau P. Ignatius F. Thomas, Pr dan P. Flavianus Yosinarta, Pr, Ketua OMK Katedral Sanggau, Ketua Panitia Natal Cup beserta para anggota panitia, para undangan, perwakilan masing-masing tim, dan kedua tim kesebelasan yang hendak berlaga.

Baca Juga:  Kongregasi Misionaris Claris Tingkatkan Kompetensi Para (Calon) Anggota

Dalam sambutannya, Selvinus Seringgo selaku Ketua Panitia Natal Cup 2017 menyampaikan bahwa tim sepak bola putera berjumlah 20 tim, sepak bola puteri sebanyak 9 tim, dan bola volley puteri sebanyak 13 tim. Di samping itu perlombaan lainnya adalah gaplek putera, menghias pohon Natal, dan lomba melukis kategori anak-anak. Ada juga lomba karya tulis dengan tema seputar Natal.

Sementara itu dalam sambutannya, ibu Arita Apolina, Spd, MSi selaku Ketua DPP memberikan apresiasi dan sekaligus sangat mendukung kegiatan Natal Cup 2017, yang dimotori oleh para OMK Katedral Sanggau. Hal yang kurang lebih sama juga ditegaskan kembali oleh P. Y. Bartolomeus Tolo, Pr selaku Pastor Kepala Paroki “Hati Kudus Yesus” Katedral Sanggau. Melalui sambutannya, beliau juga mengajak semua tim yang ikut ambil bagian dalam kegiatan Natal Cup 2017 ini, supaya tetap menjaga sportivitas, keamanan, kenyamanan, dan semangat kebersamaan.

Baca Juga:  Pementasan Teater dan Konser Mini “Bukan Pahlawan Biasa” SMA Karya Budi Putussibau

Setelah seremonial pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan laga pembuka sepak bola putera. Laga pembuka sepak bola putera yang pertama mempertemukan juara bertahan SMA Don Bosco dengan OMK Jonti. Laga dimenangkan oleh SMA Don Bosco dengan skor 4:2. Sedangkan untuk sepak bola puteri dan bola volley puteri akan dipertandingkan dalam waktu dekat.

Ignatius F.Thomas

(ab)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles